September 18, 2016

Resep Membuat Bika Ambon Medan

Bika Ambon, mungkin untuk yang baru mendengar namanya akan mengira bahwa jenis makanan ini berasal dari Ambon. Namun ternyata anda salah, Bika Ambon merupakan makanan khas atau kue khas yang berasal dari Medan, Sumatera Utara. Bika Ambon menjadi oleh oleh wajib bagi yang berkunjung ke Sumatera Utara. Nah, daripada nungguin yang bawain oleh oleh (belum tentu ada juga hehe) atau kirim langsung dari Medan, lebih baik bikin sendiri yuuuk...Intip resepnya di di bawah ya.

bika ambon medan lembut

Cara Membuat Bika Ambon Medan,

Baca juga

Bahan :

  • Tepung terigu halus 50 gram
  • Ragi siap saji 1/2 sendok teh
  • Tepung sagu 100 gram (ayah)
  • 10 kuning telur
  • 2 putih telur
  • Santan kental 200 ml
  • Gula pasir halus 200 gram
  • Daun pandan 2 lembar (rebus)
  • Daun jeruk 2 lembar
  • Air putih 50 ml
  • Minyak Goreng secukupnya
Cara Membuat bika Ambon Khas Medan Lembut Enak :
  1. Campur tepung terigu dan ragi instan kedalam wadah besar, tambahkan air aduk merata. Diamkan selama 15 menit agar mengembang.
  2. Masukkan kuning dan putih telur serta gula pasir ke dalam adonan, aduk hingga tercampur sempurna dan adonan mengental. Lalu masukkan tepung sagu dan santan kental secara perlahan sembari di aduk hingga kalis.
  3. Masukkan daun jeruk dan air daun pandan ke dalam adonan aduk hingga tercampur, tutup bagian atas dengan kain halus, diamkan selama 10 jam agar mengembang sempurna.
  4. Siapkan loyang yang telah dioles minyak, tuang adonan kedalam cetakan dan panggang dengan sedikit lubang udara, tunggu sampai bika berubah warna menjadi kecoklatan, atau matang, angkat lalu diamkan.
  5. Potong-potong dan sajikan.
SELAMAT MENCOBA

No comments:

Post a Comment